Oreo

Please wait...

 
Berita

Strategi Pengadaan Barjas untuk Pembangunan Kampus III UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Strategi Pengadaan Barjas untuk Pembangunan Kampus III UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Salah satu pendanaan dari luar negeri memegang peranan penting dalam pembangunan di Indonesia. UIN Maulana Malik Ibrahim Malang telah menerima proyek Pinjaman Hibah Luar Negeri (PHLN) dari Saudi Fund for Development (SFD). Pengelolaan dana tersebut harus mengedepankan akuntabilitas, transparansi, efisiensi dan efektifitas yang merupakan suatu bentuk pertanggung jawaban atas anggaran yang telah digunakan selama periode akuntansi. Pelaksanaannya sendiri harus sesuai dengan peraturan perundangan yang meregulasi dalam mekanisme penggunaan dana tersebut.

Dalam pelaksanaan proyek The Development of UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Phase II, East Java Project perlu adanya kegiatan evaluasi dan penilaian secara berkala agar setiap kegiatan yang telah dilaksanakan tidak keluar dari apa yang telah disepakati dalam dokumen MoU antara UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dengan pihak Lender yakni Saudi Fund for Development (SFD) serta bisa sejalan dengan kebijakan yang ada di Universitas.

Prosesnya, pendanaan proyek Pinjaman/Hibah Luar Negeri (P/HLN) tidak serta merta hanya untuk membangun bangunan fisik kampus III UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, namun juga digunakan untuk pengadaan barang dan jasa untuk mengelola dan melengkapi komponen guna menunjang proses belajar/mengajar dan pengembangan lembaga. Pengadaan barang dan jasa pada hakikatnya merupakan upaya pihak pengguna untuk mendapatkan atau mewujudkan barang dan jasa di inginkannya, dengan proses tertentu agar dicapai kesepakatan harga, waktu, dan kesepakatan lainnya. Agar hakikat atau esensi pengadaan barang dan jasa tersebut dapat dilaksanakan sebaik- baiknya, maka kedua bela pihak yaitu pihak pengguna dan penyedia haruslah selalu berpatokan pada filosofi pengadaan barang dan jasa tunduk pada etika dan norma pengadaan barang dan jasa yang berlaku mengikuti prinsip-prinsip metode dan proses pengadaan barang dan jasa yang berlaku.

Oleh karena pentingnya implementasi pengadaan barang dan jasa pemerintah dalam rangka akselerasi pembangunan, maka Project Management Unit (PMU) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang melakukan Kegiatan Forum Group Discussion (FGD) Management dan Tata Kelola Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Tahun 2023. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari yakni pada tanggal 30-31 Agustus 2023 bertempat di Golden Tulip Holland Resort Batu, Jl. Bukit Panderman Hill Jl. Cherry No.10, Temas, Kec. Batu, Jawa Timur 65314.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh pakar dari pengadaan barang dan jasa pemerintah, yaitu Bapak Dr. Yulianto Prihandoyo yang merupakan Direktur Pasar Modal Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), Bapak Agus Wibowo, S.T., M.T. yang merupakan staf khusus Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Bapak Rudi Suhendra, S.E. dan Bapak Donny Feronika Octorano, S.T., MM. yang merupakan PokjaNas Kementerian Agama, Pimpinan Universitas yang diwakilkan oleh Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan (AUPK) Ibu Prof. Dr. Hj. Ilfi Nurdiana, M.Si., CAHRM., CRMP. dan seluruh pimpinan serta Staf PMU UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.